Penghargaan Desa

Penghargaan Desa


Desa Namang telah meraih berbagai penghargaan yang mencerminkan prestasi dan dedikasi masyarakat serta pemerintah desa dalam berbagai bidang. Penghargaan-penghargaan ini menjadi bukti nyata dari keberhasilan desa dalam mengelola potensi dan berinovasi untuk kemajuan bersama. Berikut beberapa penghargaan yang telah diraih Desa Namang:

  1. Penghargaan Terbaik 1 Tingkat Nasional Lomba Penghijauan dan Konversi Alam Tahun 2010
  2. Penghargaan Wana Lestari Tahun 2010
  3. Penganugerahan Paramakarya Tahun 2017
  4. Penghargaan Desa Mandiri Tahun 2022
  5. Penghargaan Desa Asian Village Network Kategori One Village One Product Tahun 2023
  6. Juara 3 Kategori Desa Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2024
  7. Penghargaan Paralegal Justice Award Tahun 2024
  8. Penghargaan Kampung Iklim Kategori Utama dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Tahun 2024

Penghargaan-penghargaan ini menjadi motivasi bagi Desa Namang untuk terus maju dan berkembang, sekaligus mengukuhkan posisinya sebagai desa yang inspiratif dan berdaya saing tinggi.